idota2

Cara Merawat Burung Sirtu Agar Cepat Gacor

{[['']]}
Perawatan Burung Sirtu Agar Cepat Gacor - Bagi semua para pecinta burung kicauan pasti tidak asing lagi dengan burung yang satu ini, Banyak sebutan untuk burung ini ada yang menyebutnya burung sirtu, sirpu, diku, cipoh, sito, cito dan lain sebagainya.

Memelihara burung ini memang agak gampang-gampang susah, kadang kita memelihara burung ini dengan sehat tapi tidak mau bunyi,  cara merawat burung sirtu agar cepat gacor butuh ketelatenan dan kesabaran yang khusus, terutama untuk masalah pakan akan sangat mempengaruhi pada burung tersebut.

 Cara Merawat Burung Sirtu Agar Cepat Gacor


https://kicaumaster89.blogspot.com
Burung sirtu

Saya akan membahas sedikit tentang burung ini, burung sirtu, sirpu atau cipoh ini merupakan burung kicauan yang berukuran tidak terlalu kecil, dengan suaranya yang khas dan sangat merdu siapapun pasti ingin memiliki burung ini, tidak banyak juga yang berhasil memelihara burung ini sampai gacor.

Di habitatnya burung ini hanya berada di ketinggian dan jarang terlihat bentuknya di alam liar dan biasanya hanya terdengar suara siulannya saja, burung ini termasuk jenis burung pemakan serangga kecil seperti ulat, jangkrik, belalang dan serangga kecil lainnya, tapi jangan khawatir saat memelihara burung ini kita bisa melatihnya untuk memakan pur halus atau leopart.

https://kicaumaster89.blogspot.com
Burung sirtu sudah makan pur halus

Kita bisa membeli burung ini di pasar burung harganya pun tidak terlalu mahal, untuk burung yang masih muda hutan harganya kisaran 25- 30 ribu per ekor, kalau yang masih anakan harganya agak mahal sedikit kisaran 50- 60 ribu per ekornya, dan untuk burung yang sudah jadi harganya bisa mencapai 500 ribu.
Untuk membeli burung sirtu ini jangan sampai salah memilih, yang harus di pilih adalah burung yang berkelamin jantan, karena antara jantan dan betina itu beda dari segi suaranya, di artikel selanjutnya akan saya membahas cara membedakan jenis kelamin jantan dan betina pada burung sirtu.

Langsung ke intinya saja bagaimana cara merawat burung sirtu agar cepat gacor.

Saya bahas dulu cara perawatan hariannya, pada pagi hari pukul 05.30 sebelum matahari terbit biasakan keluarkan burung sirtu untuk di embunkan, jangan takut proses pengembunan ini tidak akan berdampak buruk pada burung sirtu, embunkan sampai matahari terbit lalu jemur burung sirtu sampai pukul 08.00, saatnya burung kita mandikan dengan semprotan yang sudah di setel halus, mandikan sampai burung menjadi basah kuyub, selesai di mandikan jangan langsung di jemur dulu tunggu kira kira 10 menit lalu jemur burung sirtu tersebut sampai bulu burung sirtu benar-benar kering.

Setelah itu gantang burung di tempat yang sejuk dan terhindar dari panas matahari untuk diangin-anginkan sampai sore hari, kemudian masukan burung kedalam rumah untuk di kerodong sampai ke esokan harinya, lakukan cara merawat burung sirtu agar cepat gacor ini setiap hari.

Nah sekarang saya akan membahas tentang pakannya.
Untuk pakan sebetulnya tidak terlalu sulit untuk burung sirtu ini, berilah serangga untuk pakannya.

    • UK atau ulat kandang ini sangat baik untuk diberikan kepada burung sirtu agar cepat gacor, pemberian ulat kandang bisa diberikan setiap hari, caranya campur ulat kandang di wadah yang sudah di beri pur halus maka burung sirtu akan memakan ulat kandang sekaligus pur halus tersebut.
        • Jangkrik, berikan jangkrik yang sudah dibuang kepala dan kakinya, untuk burung sirtu muda hutan kita berikan 2 ekor jangkrik tiga kali dalam sehari, sedangkan untuk burung sirtu anakan kita lolohkan 1 ekor jangkrik tiga kali dalam sehari, saran saya berikan jangkrik makan daun pepaya muda seperti yang sudah saya jelaskan di artikel sebelumnya tentang cara merawat anakan burung sirtu.
            • Kroto adalah pakan yang sangat baik bagi semua jenis burung pemakan serangga karena kandungan nutrisi yang tinggi membuat burung menjadi sangat sehat dan aktif berkicau atau gacor, mengingat harganya yang sangat mahal berikan kroto seminggu 2- 3 kali itu sudah sangat cukup, tapi bagi kalian yang berkantong tebal bisa memberikan kroto setiap hari pada burung kesayangan agar mendapatkan hasil yang maksimal.
                Jangan lupa untuk selalu ganti minuman burung setiap hari dan selalu jaga kebersihan pada sangkar burung.

                  Berikut cara merawat burung sirtu agar cepat gacor, terapkan cara di atas agar burung sirtu kesayangan bisa rajin berbunyi, sehat dan cepat gacor. Terimakasih telah mengunjungi blog saya salam sejahtera selalu.

                  Cara Merawat Burung Sirtu Agar Cepat Gacor - Kibung - Kicau Burung

                  Cara Merawat Burung Sirtu Agar Cepat Gacor - Kibung - Kicau Burung

                  Terimakasih anda telah membaca artikel Kibung - Kicau Burung dengan judul Cara Merawat Burung Sirtu Agar Cepat Gacor masih banyak artikel lainya yang bisa anda baca.
                  Share Artikel :

                  Tidak ada komentar:

                  Posting Komentar

                   
                  Support : Team Gardu | IDota 2 | Okezone
                  Copyright © 2015. Kibung - Kicau Burung - All Rights Reserved
                  Template Created by uzanc Published by Barc0de Lab
                  Proudly powered by Blogger